Meriahnya Perhelatan ISRA MIRAJ Ponpes Nurussamawati Wal-ardhi Indasanususiyyati Unggulan
maka kita selaku umat muslim wajib memperingatinya.
Begitu juga di pondok pesantren Nurussamawati Wal-ardhi Indasanususiyyati Unggulan melaksanakan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW, dan semua itu telah di persiapkan matang-matang sesuai dengan apa yang di katakan oleh bapak kiyai Jaenudin selaku ketua panitia dan beliau pun berkata "persiapan tentang segalanya secara real dan alhamdulillah santriwan-santriwati sehat selalu dan pastinya persiapan mengenai acara sudah terrealisasi dan berjalan dengan lancar.
Adapun persiapannya kita mengadakan rapat antar panitia, menugaskan bapak firman sebagai tim lapangan untuk menyebarkan undangan, menghubungi tukang tenda , mengundang tim kendang pencak silat ipsi panca tunggal panca buana tengah bambu kuning pendekar banten serba guna.
Dan yang kami harapkan semoga pada acara PHBI-PHBI yang akan datang pasti kami akan mencoba yang lebih baik lagi sesuai dengan yang di ajarkan oleh guru besar kita yakni Abah haji". ujar salah satu wali murid siswa Madrasah Aliyah nurussamawati wal-ardhi indasa nususiyyati unggulan yakni bapak Entus berkata : acara Isra Mi'raj di pondok pesantren Nurussamawati Wal-ardhi Indasanususiyyati Unggulan berjalan begitu meriah dan spektakuler.
Karena banyak hiburan-hiburan yang di tampilkan seperti qasidah tim Afaqonita, pembacaan kitab-kitab kuning, penampilan pencak silat, debus dan sulap dari salah satu seorang pendekar IPSI Panca Tunggal.
pesannya yaitu dari cabang maupun ranting dari IPSI Panca Tunggal Panca Buana Tengah Bambu Kuning Serbaguna agar lebih bersatu dan lebih berkeluarga lagi.
Teks / Foto : Permata Sari